Sumbawa NTB - Dalam rangka menjamin rasa aman dan lancar, Polres Sumbawa melaksanakan pengamanan, pengawalan dan pengaturan kegiatan festival qasidah & bintang vokalis lasqi tingkat provinsi NTB, Rabu (02/08/23) pagi.
Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, melalui Kasat Lantas AKP Samsul Hilal SH., mengatakan acara tersebut pihaknya menerjunkan sejumlah personel baik dalam pengawalan, kemudian pengamanan di sejumlah titik untuk mengatur arus lalu lintas di setiap jalur yang di lewati oleh peserta pawai.
"Pengamanan dan pengawalan ini guna memastikan kegiatan pawai berjalan aman dan lancar, selain itu kami juga melakukan pengalihan arus sehingga tidak terjadi kemacetan panjang" ungkapnya.
Kasat Lantas juga menerangkan bahwa selama kegiatan berlangsung situasi berjalan aman dan lancar, selain itu arus lalu lintas juga kembali normal sesaat setelah rombongan bawai telah sampai tujuan di Kantor Bupati Sumbawa. (Adb)
Baca juga:
Polri PTDH Eks Kapolres Bandara Soetta
|