Antisipasi Kerawanan, Polsek Sumbawa Patroli Saat Jam Pulang Sekolah

    Antisipasi Kerawanan, Polsek Sumbawa Patroli Saat Jam Pulang Sekolah

    Sumbawa NTB - Mencegah timbulnya gangguan Kamtibmas, khususnya kerawanan saat jam pulang sekolah, Polsek Sumbawa Polres Sumbawa terus intensifkan patroli ke sekolah - sekolah, Senin (31/07/23).

    Kegiatan yang dilaksanakan, personel piket Polsek Sumbawa itu menyasar sejumlah sekolah menengah atas di wilayah hukumnya.

    Kapolsek Sumbawa Ipda Eko Riyono SH., mengatakan kegiatan patroli pada jam rawan khususnya terkait kenakalan remaja menjadi atensi pimpinan mengingat hal tersebut kerap terjadi dan meresahkan masyarakat. 

    "Kegiatan ini terus kami tingkatkan guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas saat jam pulang sekolah" ungkap Kapolsek.

    Selain itu, pihaknya juga gencar melaksanakan patroli dan melakukan razia ketempat yang kerap dikunjungi oleh para pelajar untuk nongkrong saat jam sekolah maupun sesudah pulang sekolah. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polisi Sahabat Anak, Bhabinkamtibmas Alas...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Iman Dan Taqwa, Personel Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Niat Jemput Teman, Motor Malah Raib: Polisi Berhasil Tangkap Pelaku dan Amankan Barang Bukti
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Pernyataan Menko Yusril Picu Reaksi Keras Advokat NTB, Tiga Petisi Diluncurkan
    OTT di Dinas Pendidikan NTB: Kepala Bidang SMK Diamankan Usai Terima Rp50 Juta

    Ikuti Kami